Minggu, 05 Februari 2012

[Tata Bahasa] Awalan "me"

Sumber:  Haya Aliya Zaki, Benny Rhamdani, Esti Budihabsari 

Kata-kata yang berawalan k, p, t, s, bila bertemu awalan "me", akan mengalami peleburan.
Contoh: 
  • perhatikan >> memerhatikan.
  • kilap >> mengilap
  • sucikan >> menyucikan


Sebagian orang ada yang suka menulis "menyuci baju", "menyolek dagu", misalnya. Ini salah. "Menyuci baju", di sini kata awalnya adalah cuci (c, bukan k, p, t, dan s), maka bila diberi imbuhan "me" jadi mencuci baju, bukan menyuci baju. Kecuali kata dasarnya "suci" baru jadi menyuci. Demikian juga dengan "menyolek dagu". Kata awalnya adalah "colek" ( yakni c, bukan k, p, t, dan s). Maka setelah diberi imbuhan "me" jadi mencolek, bukan menyolek.

Kecuali kata berawalan k, p, t, dan s itu diikuti oleh konsonan lagi, bila diberi imbuhan "me" dia tidak akan mengalami peleburan.
Contoh: 
  • kritik >> mengkritik, bukan mengritik.
  • protes >> memprotes, bukan memrotes.
  • prioritas >> memprioritaskan, bukan memrioritaskan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar