By Ratih Soe
IDE
Malam itu, Sabtu, 3 Desember 2011, saya mengucap janji kepada rekan-rekan penulis yang akan menerbitkan novel anak seri Kecil-Kecil Jadi Detektif untuk membuatkan lagu guna mempromosikan novel mereka nanti. Ide ini timbul karena setelah membuat book trailer untuk novel anak seri Junior Chef, saya ingin kembali mengasah kreativitas dengan lagu lain yang suasananya beda. Selain itu saya juga sedang mencari alasan untuk mengumpulkan kembali personil DTS Voices, setelah kami vakum agak lama. Untuk membangun mood dan mencari ide, saya kembali membaca buku-buku detektif karya S. Mara Gd.
KONSEP
Paginya, Minggu 4 Desember 2011, saya memulai hari dengan menonton seri The Backyardigans bersama keponakan. Kebetulan yang diputar episode detektif. Klop! Sambil menonton saya mulai mengolah rasa: tegang, penasaran, girang, seru, semua tercampur sempurna saat keponakan meluncurkan pertanyaan bertubi-tubi, tentang film yang kami tonton. Kami nonton sambil berjoget dan melompat-lompat, macam orang kerasukan. Semua yang terjadi mengarahkan saya kepada nada-nada miring.